kode WhatsApp 6 digit – Ketika berbicara tentang kode WhatsApp 6 digit, kita sebenarnya sedang membahas tentang lapisan keamanan tambahan yang diberikan oleh WhatsApp untuk melindungi akun pengguna. Kode ini sebenarnya merupakan kode verifikasi yang terdiri dari enam angka. Fungsinya sangat sederhana namun sangat penting, yaitu memastikan bahwa kita adalah pemilik sah dari nomor telepon yang terkait dengan akun WhatsApp.
Jadi, bagaimana cara kerjanya? Setiap kali kita mencoba untuk masuk atau login ke akun WhatsApp di perangkat baru, WhatsApp akan mengirimkan kode verifikasi ini melalui aplikasi WhatsApp di perangkat utama. Kita perlu memasukkan kode tersebut untuk membuktikan bahwa kita merupakan pemilik sah akun tersebut.
Cara Mendapatkan Kode 6 Digit WhatsApp

Salah satu cara mendapatkan kode WhatsApp melalui proses verifikasi nomor pengguna, berikut langkah-langkahnya.
- Buka aplikasi WhatsApp di perangkat.
- Pada layar verifikasi, masukkan nomor telepon. Pastikan untuk tidak memasukkan angka 0 di depan nomor telepon, tetapi masukkan dengan kode negara, misalnya untuk Negara Indonesia (+628899912345)
- Selanjutnya, pilih lokasi negara tempat tinggal saat ini.
- Setelah memasukkan nomor telepon dan lokasi, klik tombol “Kirimkan” untuk melanjutkan.
- Tunggu beberapa menit, dan kita akan menerima kode verifikasi 6 digit melalui SMS.
Cara Menggunakan Kode WhatsApp 6 Digit
Setelah berhasil mendapatkan kode 6 digit melalui SMS, langkah berikutnya adalah memasukkannya dengan benar untuk menyelesaikan proses verifikasi.
- Salin kode 6 digit yang telah kita terima melalui SMS.
- Buka aplikasi WhatsApp di perangkat.
- Pada layar verifikasi, masukkan kode 6 digit yang telah di salin.
- Setelah memasukkan kode, klik tombol “Verifikasi” untuk menyelesaikan proses.
Cara Mengatasi Lupa Kode 6 Digit WhatsApp
Setelah berhasil memverifikasi nomor telepon dan menggunakan kode 6 digit, langkah selanjutnya adalah menambahkan lapisan keamanan tambahan, seperti membuat PIN dan mengaktifkan verifikasi dua langkah. Bagaimana jika kita lupa kode 6 digit tersebut? berikut ini caranya.
- Buka aplikasi WhatsApp dan masuk ke akun.
- Klik ikon titik tiga di pojok kanan atas layar untuk membuka menu pengaturan.
- Pilih opsi “Akun” dari menu pengaturan.
- Temukan dan pilih opsi “Verifikasi Dua Langkah” di dalam menu akun.
- Klik opsi “Ubah PIN” dan pilih opsi “Lupa PIN.”
- Kita akan mendapatkan kode verifikasi melalui email yang terkait dengan akun WhatsApp Anda.
Dengan memahami cara mendapatkan dan menggunakan kode WhatsApp 6 digit, pengguna dapat melindungi akun mereka dengan lebih baik. Dalam dunia digital yang terus berkembang, upaya untuk meningkatkan keamanan akun sangat penting. Semoga tips ini bermanfaat, terimakasih.
Baca juga:
- 5 Cara Download Shutterstock Gratis Tanpa Watermark
- 3 Cara Update WhatsApp GB di iOS dan Android
- Cara Membuat Nomor Halaman di Google Docs
- 4 Cara Download Video Shopee Tanpa Watermark